Direktur Rekayasa Umum dan Harkan PT PAL Indonesia (Persero) Memberikan Ceramah Kepada Peserta PPRA LX Lemhanas RI

Surabaya, 05 Mei 2020. Direktur Rekayasa Umum dan Harkan Sutrisno mewakili Direktur Utama PT PAL Indonesia (Persero) pada Rabu pagi, 05 Mei 2020 memberikan ceramah dengan tema “Peran PT PAL Indonesia (Persero) Dalam Pembangunan Nasional” kepada Peserta Program Pendidikan Reguler Angkatan (PPRA) LX tahun 2020 LEMHANAS RI. Ceramah tersebut dilaksanakan secara daring melalui platform Zoom Meeting di tengah pandemi Covid-19. Antusiasme peserta sangat tinggi untuk mengetahui kapabilitas PT PAL Indonesia (Persero) sebagai Industri Pertahanan.

Gambar. Direktur Rekayasa Umum dan Harkan PT PAL Indonesia (Persero) Memberikan Ceramah secara daring kepada Peserta PPRA LX Lemhanas RI.

Diwawancarai seusai memberikan ceramah, Direktur Rekayasa Umum dan Harkan Sutrisno menjelaskan ceramah tersebut merupakan wujud peran PT PAL Indonesia (Persero) dalam Lemhanas meski pada situasi pandemi Covid-19 dan antusiasme serta dukungan peserta Lemhanas untuk Kemandirian Industri Pertahanan sangat besar. Antusiasme ditunjukan dalam tanya jawab terkait proyek strategis nasional seperti kemandirian pembangunan kapal selam dan kapal frigate.

Peserta Program Pendidikan Reguler Angkatan (PPRA) LX tahun 2020 LEMHANAS RI berjumlah 100 peserta dari dalam dan luar negeri dengan berbagai latar belakang sipil maupun militer.

Disiapkan Oleh: Departemen Humas PT PAL Indonesia (Persero).